Join Us on Facebook



Kamis, 18 September 2014

The Giver Tampilkan Trailernya

Sebagai wujud apresiasi terhadap buku karya Lois Lowry tentang dunia tanpa ras dan perasaan. Film Box Office akhirnya didatangi sebuah film baru yang berasal dari karya fiksi best seller, yaitu The Giver

The Giver sendiri mengisahkan bahwa dunia di masa depan tidak akan memandang lagi adanya perbedaan ras dan perasaan. Dunia akan menjadi sebuah tempat atau hunian bersama.

Seakan hidup tanpa adanya diskriminasi ras dan perasaan menjadi sebuah waktu terbaik untuk menikmati dunia, namun sayang bahwa kesenangan hidup seperti itu sama sekali tidak dirasakan oleh Jonas (yang diperankan oleh Brenton Thwaites), dirinya merasa sejak dideklarasikannya ia sebagai seorang "Receiver of Memories", Jonas yang dulu sangat baik rupanya mengalami perubahan yang sangat drastis.

Drastisnya hidup Jonas dikarenakan muncul berbagai pembelajaran hidup yang dialaminya seperti rasa sakit, kesediham dan kegelapan yang selama ini tidak pernah ia rasakan sebelumnya,

Dari sini timbul kesimpulan dari teman-teman Jonas yang menganggap bahwa Jonas memiliki rahasia yang masih ditutup rapat. Kesempurnaan dirinya yang ditampilkan setiap bertemu dengan temannya rupanya hanyalah topeng belaka, karena hal itu Jonas akhirnya dihadapkan dengan situasi yang semakin menyulitkan kehidupannya sendiri serta masa depannya.

Bagaimana kisah Jonas menghadapi kesulitan hidup di waktu masa depannya bumi yang penuh dengan keadilan ras dan perasaan? Akankah dirinya mampu melewati atau malah semakin jatuh ke dalam hidup yang tidak pernah dirasakan orang lain? Ikut keseruannya di bioskop kesayangan Anda. Jika penasaran, Anda bisa melihat trailer singkat dari Film The Giver di halaman youtube dibawah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar